Ulasan Aplikasi GPS untuk Sales Terbaik di Indonesia – Bagian sales selalu memiliki mobilitas yang tinggi dan hampir setiap hari tidak berada di kantor. Hal ini menyulitkan atasan maupun HRD dalam melakukan pengawasan aktivitas masing-masing sales, padahal pengawasan ini dibutuhkan untuk penilaian kinerja dan perhitungan upah. 

Oleh karena itu, perkembangan teknologi saat ini menghadirkan solusi atas kendala tersebut, yaitu melalui aplikasi sales berbasis GPS.

Mengenal Aplikasi GPS untuk Sales

Aplikasi gps untuk sales

Aplikasi GPS untuk sales merupakan perangkat lunak yang digunakan untuk membantu manajemen perusahaan, pemilik bisnis, HRD, dan manajer sales melakukan pelacakan (tracking) aktivitas karyawan sales.

Baca Juga: 6 Pilihan Software Sales yang Terkenal di Indonesia

Aplikasi ini kerap disebut sebagai aplikasi pelacak lokasi karena memanfaatkan teknologi Global Positioning System (GPS) untuk mengetahui keberadaan sales. 

Tidak hanya itu, aplikasi GPS memberikan informasi berkaitan dengan pelanggan dan jumlah produk yang berhasil dijual. Anda bisa menggunakan aplikasi ini untuk keperluan penilaian kinerja sales, seperti mengukur Key Performance Indicator (KPI) setiap individu.

Keuntungan Menggunakan Aplikasi Sales Berbasis GPS Bagi Bisnis

Sebelum adanya aplikasi GPS untuk sales, tugas pemantauan dilakukan dengan cara berkunjung langsung ke lapangan atau melalui pengecekan form kunjungan sales harian seperti contoh berikut ini.

laporan kunjungan salesman
Contoh laporan kunjungan salesman | Hadirr

Dengan adanya sistem GPS perusahaan merasakan cara baru pelacakan aktivitas karyawan dengan nyaman dari tempat duduk masing-masing. Aplikasi yang fleksibel dan praktis ini menawarkan sejumlah keuntungan lainnya, yaitu :

  • Memudahkan pengawasan aktivitas dan kinerja tim sales secara berkala.
  • Menyederhanakan alur proses penjualan dengan sistem database yang terkelola otomatis, sehingga saat atasan melakukan pencarian informasi, data yang tersedia akurat dan proses penjualan dapat berlangsung dengan cepat.
  • Meningkatkan kinerja sales dan kinerja perusahaan secara efektif.
  • Menghemat anggaran operasional bisnis dalam jangka panjang dan mencegah bisnis mengalami kerugian.
  • Membantu mengumpulkan data berhubungan dengan penjualan, prospek (calon pelanggan), dan pelanggan untuk meningkatkan kualitas pelayanan.
  • Membantu mengukur KPI agar performa karyawan sales dan bisnis tetap terjaga.

Baca Juga: Begini Cara Membuat KPI Sales dan Contohnya

Rekomendasi Aplikasi GPS untuk Sales dan Fitur Lengkapnya

Keuntungan menggunakan aplikasi gps

Dengan adanya tuntutan meraih keuntungan maksimal dalam bisnis serta berubah-ubahnya cara bekerja sesuai perkembangan zaman, maka diperlukan sistem manajemen sales yang terpercaya untuk melacak dan merekam aktivitas sales di lapangan.

Hadirr merupakan aplikasi sales terkemuka di Indonesia. Aplikasi ini menyediakan fasilitas yang Anda butuhkan untuk mengelola tim sales dan mengakomodasi kebutuhan mereka selama bekerja.

Selengkapnya, review aplikasi Hadirr berdasarkan fitur unggulan yang disediakan, meliputi fungsi-fungsi berikut ini.

Sales tracker

Mobilitas sales yang tinggi tak jarang membuat Anda was-was dengan manajemen waktu tim Anda. Kekhawatiran kerap muncul ketika sales lama kembali ke kantor atau lama saat melakukan meeting dengan klien. 

Melalui fitur sales visit Hadirr, Anda bisa mengetahui keberadaan sales dari dashboard aplikasi. Hadirr mencatat setiap kunjungan klien yang dilakukan tim sales secara akurat dan real-time, Anda dan sales tidak lagi memerlukan form kunjungan sales, cukup dari aplikasi saja.

Absensi digital

Jika jadwal kunjungan sedang cukup padat, sales tidak perlu datang ke kantor. Hadirr menawarkan fitur absensi sales digital yang didukung oleh teknologi face biometric untuk mengidentifikasi wajah karyawan sales. 

Sales bisa mencatatkan kehadiran melalui absensi selfie, sehingga waktu untuk ke kantor bisa dimanfaatkan secara optimal untuk meningkatkan penjualan.

Reimbursement online

Banyak perusahaan yang mengelola reimbursement secara manual. Tak jarang, uang sales yang terpakai selama kunjungan (misalnya untuk transportasi) berisiko lama pencairannya diakibatkan proses yang panjang dan melibatkan bagian keuangan. 

Dengan fitur reimbursement online, Hadirr membantu perusahaan untuk memangkas alur proses yang panjang, sehingga sales menerima klaimnya lebih cepat. Bukti transaksi yang dilakukan sales pun terekam dalam sistem, jadi tidak bisa dimanipulasi ataupun disalahgunakan.

Baca Juga: Begini Strategi Sales Call untuk Raih Untung Maksimal

cta Aplikasi gps untuk sales

Secara keseluruhan, Hadirr membantu perusahaan Anda untuk mengelola produktivitas penjualan dan sales agar lebih efektif dan efisien.

Fleksibilitas dan kepraktisan menjadi alasan utama mengapa sudah saatnya perusahaan Anda mencoba mengandalkan Hadirr untuk manajemen sales terbaik dengan fitur Hadirr Sales yang dapat memantau pipeline dan kinerja sales perusahaan Anda.

Aplikasi Absensi Online Hadirr

Writer: YRA

author_hadirr_yosie
Yosie Rizkha A.
Content Writer at Fast-8 Group

Freelance content writer on HR and people management topics.