Franchise Terlaris 2022

9 Franchise Terlaris 2023 yang Menjanjikan

Indonesia adalah pasar yang sangat potensial untuk bisnis franchise. Ada banyak franchise yang tersedia di pasar Indonesia, mulai dari yang berinvestasi besar hingga yang berinvestasi kecil. Anda penasaran, apa saja franchise terlaris di tahun 2023?

Yuk, simak 9 informasi franchise terlaris 2023 berikut ini!

Informasi Lengkap Seputar Franchise Terlaris 2023

1. Ice Cream Mixue Indonesia

Franchise Minuman di Pekanbaru

Siapa yang tak kenal Mixue? Franchise milik Zhang Hongchao dari negara tiongkok ini bisa dikatakan sebagai franchise terbanyak di Indonesia. Mixue berhasil membuka cabang hampir di seluruh kota di Indonesia, bahkan di beberapa kota ada lebih dari 5 outlet yang tersebar.

Harga franchise Mixue 2023 diperkirakan sekitar Rp. 330 Juta. Tentu saja harga ini akan berbeda pada masing-masing daerah. Dengan estimasi keuntungan franchise Mixue yang mungkin Anda dapatkan bisa mencapai Rp. 20 Juta dalam sebulan.

Baca Juga: 3 Pilihan Usaha Franchise Laundry Premium

Mixue menawarkan berbagai kombinasi menu ice cream & tea dengan pilihan menu terfavorit mereka yaitu: Brown Sugar Pearl Milk Tea, Mi Sundae Boba, Fresh Squeeze Lemonade, dan Strawberry Ice Cream. Bagaimana? Tertarik menjadi mitra franchise Mixue?

Syarat daftarnya Anda harus memiliki lokasi strategis dengan ukuran bangunan minimal 25 meter persegi. Untuk informasi lebih jelasnya baca juga harga franchise ice cream Mixue.

2. Kopi Lain Hati

Franchise terlaris 2023 berikutnya adalah Kopi Lain Hati. Harga franchise satu ini bisa dikatakan tidak terlalu mahal untuk brand yang terbilang besar, yaitu berkisar Rp. 75 Juta. Syarat mendaftarnya Anda harus memiliki lokasi strategis dengan luas bangunan minimal 3 x 2,5m persegi dengan kekuatan listrik sebesar 3200W.

Franchise milik Rini Yuliati atau dikenal sebagai adik kandung pemain ftv dan sinetron Ririn Ekawati ini memiliki pilihan menu dengan nama yang unik.

Beberapa menu yang menjadi favorit diantaranya: Es Kopi Main Hati, Es Kopi Cemburu, Es Susu Kenyal, dan Es Patah Hati. Menarik bukan?

3. Kopi Dari Hati

Franchise Kopi dari Hati

Franchise Kopi Dari Hati juga termasuk dalam franchise terlaris 2023. Franchise milik warga Depok bernama Yudi Chandra ini dihargai untuk paket standar senilai Rp. 45 Juta, sedangkan paket lengkap senilai Rp. 75 Juta. Terjangkau bukan?

Tak hanya terjangkau, persyaratan mendaftar mitra Kopi Dari Hati pun mudah. Anda diharuskan memiliki biaya dengan jumlah yang ditetapkan. Lalu menyiapkan lokasi di tempat keramaian seperti bandara atau di pinggir jalan raya yang memiliki akses untuk pembelian online.  

Sedangkan menu yang menjadi favorit para pelanggan Kopi Dari Hati yaitu: Kopi Berry, Ice Red Velvet, Ice Cafe Latte, Es Kopi Susu Gula Aren, Ice Coffee Avocado, Matcha Latte, dan Hot Red Velvet.

4. Menantea

Siapa yang tidak kenal Jerome Pollin? Youtuber yang terkenal dengan channel Nihongo Mantappu ini adalah pemilik franchise Menantea. Untuk menjadi mitra bisnis franchise Menantea Anda harus mempersiapkan biaya sekitar Rp. 125 Juta. 

Syarat menjadi mitra bisnis Menantea adalah Anda harus mengisi formulir kemitraan, lalu approval lokasi dan tekan kontrak, kemudian pembayaran biaya franchise.

Menantea menyuguhkan berbagai inovasi teh dengan menu terfavoritnya adalah MatemaTEAka, Mantappu Tea, Inteagrai, Olong Brulee, Rose Milk Tea, dan Kiyowo Cheeze. 

Baca Juga: Bisnis Minuman Kekinian Harga Terjangkau

5. Kopi Janji Jiwa

Harga Franchise Janji Jiwa

Franchise terlaris 2023 selanjutnya adalah Kopi Janji Jiwa. Billy Kurniawan selaku pemilik franchise ini mengusung konsep bertema fresh to cup. Harga franchise Kopi Janji Jiwa terdiri dari 2 paket yaitu: paket standar seharga Rp. 75 Juta, sedangkan paket lengkap seharga Rp. 85 Juta.

Syarat untuk menjadi mitranya adalah dengan menyiapkan lokasi yang strategis dengan ukuran minimal 3×2,5 dan harus mengikuti standar interior Janji Jiwa.

Sedangkan menu terfavorit para pelanggan Kopi Janji Jiwa adalah Es Kopi Susu, Caramel Creamy Latte, Brown Sugar Milk Tea, Es Kopi Pokat, dan Soy Coffee Latte.

6. Warung Pintar

Warung Pintar merupakan franchise warung yang menawarkan layanan mikro bisnis digital untuk pedagang kecil di desa dan perkotaan. Co-Founder franchise satu ini adalah Agung Bezhari dengan tujuan ingin membuka akses usaha warung yang berbasis teknologi.

Untuk bergabung menjadi mitra Warung Pintar tidak ditentukan harga tertentu. Anda hanya harus mempunyai warung yang telah memenuhi syarat untuk menjadi mitra.

Untuk cara pendaftarannya Anda harus melakukan registrasi dan melengkapi data-data warung Anda. Setelah itu tunggu hingga tim warung pintar melakukan verifikasi. Kemudian Anda sudah tercatat sebagai mitra Warung Pintar. 

7. Martabak Boss

Martabak Boss adalah Franchise makanan yang menawarkan variasi martabak yang lezat. Menyediakan berbagai pilihan rasa dengan menu favoritnya adalah Martabak Manis Telab Lipat, Martabak Manis Tipis Kering, Martabak Manis Burger, dan Martabak Gaya Pizza dengan Berbagai Rasa. Kelebihan martabak ini ada pada adonan yang tetap empuk meski dimakan keesokan harinya.

Harga martabak ini juga cukup terjangkau yakni berkisar antara Rp. 40 – 150 ribu. Jika Anda ingin menjadi mitra Martabak Boss hubungi call center yang terdapat di laman resmi Martabak Boss atau melalui social media Instagram Martabak Boss.

8. Rotiboy

Anda pasti sudah tidak asing dengan franchise satu ini. Franchise makanan yang menawarkan berbagai jenis roti yang lezat dengan aroma yang khas ini dimiliki oleh Hiro Tan. Meskipun hanya berupa cemilan, bisnis franchise Rotiboy ini dinilai sangat menggiurkan.

Beberapa menu yang menjadi favorit pelanggan Rotiboy ini adalah Rotiboy Original, Buttermilk, Pastry Stick, Rotiboy Chocolate, dan Kariboy.  

Untuk menjadi mitra Rotiboy Anda setidaknya harus mempersiapkan biaya franchise sebesar Rp. 100 Juta. Informasi lebih lanjut tentang syarat menjadi mitra Rotiboy bisa Anda dapatkan dengan mengunjungi website resmi Rotiboy.

9. QnC Laundry

Franchise Terlaris 2022

Franchise yang tak kalah larisnya adalah franchise QnC laundry. Founder franchise ini adalah Daniel C. Tarigan. Ia membuka peluang untuk semua orang yang ingin menjadi mitra franchise dengan harga mulai dari Rp. 40 Juta hingga Rp. 575 Juta. Anda bisa memilih paket sesuai kebutuhan dan dana yang tersedia.

Untuk bergabung menjadi mitra QnC laundry Anda dapat melakukan pendafataran melalui laman resmi QnC laundry untuk mengetahui informasi dan syarat yang harus dipenuhi.  

Itu adalah 9 franchise terlaris yang diharapkan akan menjanjikan di Indonesia pada tahun 2023. Namun, tetap diperlukan analisis yang lebih detail dan kondisi pasar yang berbeda-beda pada tiap daerah.

Beberapa faktor yang perlu dipertimbangkan dalam memilih franchise yang tepat adalah lokasi, tingkat persaingan, dan target pasar. Untuk informasi lebih banyak mengenai franchise terlaris, kunjungi juga pameran franchise 2023.

Baca Juga: Bisnis Franchise Menantea : Cara Memulai dan Tips Sukses

Monitor Kehadiran dan Shift Kerja Karyawan Secara Online

cta skema komisi sales

Jika Anda memiliki rencana menjadi mitra dari beberapa franchise di atas, Anda tidak perlu khawatir dalam mengelola karyawan. Hadirr sebagai aplikasi kelola karyawan franchise dapat menjadi solusi untuk mengelola absensi dengan fitur absensi online berbasis selfie.

Ada juga fitur shift kerja dan fitur kelola lembur yang dapat mempermudah pekerjaan Anda dalam mengelola karyawan. Franchise dengan nomor 1,2,3,4,5 & 9 telah berlangganan aplikasi Hadirr. Yuk, sekarang giliran Anda berlangganan Hadirr!

Aplikasi Absensi Online Hadirr

Selain itu, Anda akan dimudahkan dalam mengelola gaji karyawan dengan aplikasi Gadjian. Aplikasi ini memiliki Fitur hitung gaji, tunjangan, slip gaji online, potongan BPJS, dan PPh 21.

Dengan berbagai fitur yang ada. Anda tidak akan merasa kesulitan dalam menentukan dan membayarkan gaji karyawan, karena semua telah dikalkulasi secara otomatis dengan hasil yang akurat sesuai data yang telah masuk. 

Ada pula fitur kelola cuti yang dapat membantu Anda mengelola cuti karyawan hanya dengan melalui handphone. Yuk, coba Hadirr dan Gadjian Sekarang!

Coba Gadjian Sekarang
author-fast-8-aulia-arifka
Aulia Arifka
Content Writer at Hadirr

Content writer who loves people and people management topics.

Related Post

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

News Letter

* You will receive the latest news and updates

Categories